Friday, 14 November 2014

5 Investasi yang Paling Bagus Untuk Masa Depan

Pagi sobat blogger. Kali ini saya akan membahas membahas mengenai 5 Investasi yang paling bagus untuk Masa Depan. Namun, sebelum saya jelaskan 5 investasi yang paling bagus untuk masa depan ada baiknya saya beritahu dulu prinsip dasar dari berinvestasi. Prinsipnya ialah high risk high return dan low risk low return Yang kalau diartikan menjadi semakin tinggi resiko yang dihadapi dalam berinvestasi maka semakin tinggi pula keuntungan yang kita dapat dan sebaliknya. 
Saat ini tingkat kesadaran masyarakat akan pentingnya berinvestasi sudah mulai tinggi. Ya, investasi bisa merubah prinsip "kita bekerja untuk uang" menjadi "uang bekerja untuk kita". Apa lagi, berita baru-baru ini Presiden RI (Pak Jokowi) pada saat di KTT APEC yang berlangsung di Beijing Pak Jokowi seolah-olah "membuka kran" Investasi di Indonesia.
 Beliau mengajak dunia untuk berinvestasi di Indonesia dan mendapat sambutan hangat oleh peserta KTT APEC. Jadi Investasi saat ini merupakan primadona yang sangat menggoda. Oke deh, saya kira cukup penjelasannya. Langsung aja nih 5 Investasi yang paling bagus untuk masa depan.
5 Investasi yang Paling Bagus Untuk Masa Depan
5 Investasi yang Paling Bagus Untuk Masa Depan
1. Investasi Properti
Untuk Investasi yang satu ini, sobat blogger membutuhkan dana yang cukup banyak untuk memulai berinvestasi di bidang ini. Investasi dibilang ini seperti investasi di Gedung dan/atau Tanah. Walaupun memakan banyak biaya, menurut saya investasi inilah yang paling menggiurkan. Karena apa ? tanah dan gedung tidak akan pernah turun harganya kecuali ada kejadian yang tidak mengenakkan seperti kebakarang gedung. Kemudian, selama kita berinvestasi di sektor ini kita juga bisa menyewakan gedung dan tanah tersebut untuk mendapatkan penghasilan setiap bulannya.

2. Investasi Emas
Investasi yang menjanjikan berikutnya adalah Investasi Emas. Untuk investasi ini mungkin sudah tidak asing lagi bagi kita semua. Sifat emas yang dapat dijakan investasi jangka panjang dan jangka pendek serta tahan akan inflasi membuat daya tarik tersendiri bagi para investor emas. Invetasi ini juga memakan dana yang cukup banyak hanya saja tidak sebanyak investasi properti.

3. Investasi Saham dan Reksadana
Saham dan reksadana merupakan 2 hal yang berbeda tapi memiliki persamaan. Investasi saham merupakan investasi yang kita lakukan sendiri dimana kita membeli saham melalui broker resmi. Saham dapat juga diartikan kepemilikin sebuah perusahaan. Jadi semakin banyak jumlah saham yang kita miliki dari sebuah perushaaan makin banyak pula hak kita diperusahaan tersebut. Dana yang kita keluarkan untuk memulai berinvestasi Saham sekarang ini tidak lagi terlalu mahal, ada beberapa broker yang menjual saham seharga 1 Juta per 1 lot. Maksud lot disini adalah satuan dari saham itu sendiri, 1 lot berarti 100 lembar saham. Sedangkan,
Untuk Reksadana mirip seperti saham diatas hanya saja kita tidak langsung membelinya ke broker melainkan bank agen penjual. Selain itu, reksadana bersifat mengumpulkan dana dari masyarakat kemudian dana tersebut dikelola oleh Manajer Investasi. Manajer Investasilah yang akan menentukan saham mana yang akan dibeli. Tapi tenang saja, manajer investasi merupakan orang yang sudah berpengalaman jadi investasi kita lebih "terarah" namun tidak menutup kemungkinan akan merugi ya, karena kondisi pasar kan sifatnya berfluktuasi. Untuk memulai reksadana dana ini cukup dengan uang Rp 100 ribu saja sudah dapat berinvestasi. Saya sendiri sudah mencoba investasi jenis ini dengan berinvestasi sebesar Rp 250 ribu.

4. Investasi Valuta Asing
Untuk investasi seperti ini merupakan investasi yang paling disukai investor bersifat agresif. Karena pergerakan pasar sangat cepat dan bersifat fluktuatif. Untuk berinvestasi pada pasar uang ini Anda dapat menjadi trader aktif yang terjun langsung pada pasar uang, melakukan analisa pasar, dan bertransaksi atau menjadi investor yang hanya menyetor dana dan transaksi akan dilakukan oleh trader-trader profesional. Memang dibutuhkan waktu dan ketekunan untuk mempelajari seni bertrading pada pasar uang yang membuat seseorang menjadi trader lihai dengan jumlah kemenangan yang besar.

5. Investasi dalam Bentuk Deposito 
Untuk Investasi ini, sangat cocok untuk investor yang sifatnya tidak mau mengambil resiko. Dalam investasi ini anda cukup menaruh sejumlah dana di sebuah bank dan membiarkannya di bank itu untuk jangka waktu tertentu dan kita tidak bisa mengambil dana yang sudah kita masukkan tadi sampai batas waktu yang ditentukan selesai. Untuk jangka waktunya biasanya ada yang pertiga bulan, perenam bulan ada pula yang pertahun bahkan lebih. Makin lama jangka waktunya makin banyak uang kamu di bank tersebut.

Oke deh, itu dia tadi 5 Investasi yang paling bagus untuk masa depan versi 5-Lima. Semoga artikel ini dapat membantu sobat dan menjadi referensi bagi investor baru untuk memulai berinvestasi.
Oh iya, sedikit saran saya, semakin cepat anda berinvestasi makan akan semakin bagus namun tidak menyampingkan prinsip beli pada saat harga rendah jual pada saat harga tinggi.
Sekian dulu dari saya, Baca juga artikel-artikel menarik saya yang lainnya ya seperti INI
 

Creatif By : Unknown | 5-Lima Blog

Terimah Kasih telah membaca artikel 5 Investasi yang Paling Bagus Untuk Masa Depan. Yang ditulis oleh Unknown .Pada hari Friday, 14 November 2014. Jika anda ingin sebarluaskan artikel ini, mohon sertakan sumber link asli dan aktif. Blog ini diindungi oleh DMCA.Com. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Trimakasih.

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih Untuk Kesediaannya Membaca Artikel Saya Ini. Saya Harap Sobat mau memberikan komentarnya dibawah ini. Namun, sebelum memberikan komentar, sobat blogger WAJIB membaca COMMENT POLICY

 
Copyright © . Dunia-5 - All Rights Reserved
Modified by Rizal Kaban · Powered by Blogger